JATIM PARK I
Jawa Timur Park 1 atau yang biasa disebut Jatim Park 1 merupakan salah satu tempat rekreasi dan taman belajar yang terdapat di Kota Batu, Jawa Timur Indonesia. Obyek wisata ini berada sekitar 20 km dari arah barat Kota Malang, dan kini menjadi salah satu icon wisata terkenal di daerah Kota Malang bahkan Se-Jawa Timur. Jawa Timur Park 1 memiliki lebih dari 50 wahana yang seru dan tentunya menarik, diantaranya kolam renang raksasa (dengan latar belakang patung Mpu Gandring, Ken Arok, dan Ken Dedes), spinning coaster, drop zone, jet cooster, dan masih banyak wahana lainnya yang patut Anda coba. Telah terbukti bahwa Jawa Timur Park 1 Malang merupakan objek wisata yang tidak hanya untuk objek liburan keluarga tetapi juga dapat belajar bersama di wahana pendidikan yang telah disediakan. Untuk info lengkap mengenai wahana permainan dan fasilitas yang terdapat di Jawa Timur Park 1.
Harga Tiket Masuk Jatim Park 1
Senin – Kamis : Rp 70.000 / orang
Jumat – Minggu & Hari Libur : Rp 100.000
Alamat : Jl. Kartika No. 2, Kota Wisata Batu, Jawa Timur
Nomor Telepon : 0341-597777
Jam Buka : 08.30 – 16.30 WIB



Comments
Post a Comment